Tuesday, 27 Oct 2020
Dalam memaknai semangat tagline korporat J Trust Group, JUMP TOGETHER (Hadapi Bersama), J Trust Bank berupaya memberikan bantuan pada masyarakat usia produktif yang mengalami tantangan ekonomi di masa pandemik. Berkolaborasi dengan Suku Dinas DISNAKER Jakarta Pusat, sebuah pelatihan pengembangan kewirausahaan terpadu diadakan sebagai upaya membantu masyarakat Jakarta Pusat yang terkena dampak pengangguran akibat pandemik.
Sebagai wujud komitmen green banking, J Trust Bank menggagaskan produk sabun herbal/bebas bahan kimia, sebagai subjek pelatihan, dimana hasil produk pelatihan tersebut dianggap sesuai dengan kebutuhan pasar di masa pandemik dalam pencegahan penyebaran COVID-19. Melalui pelatihan yang berlangsung selama dua hari ini, dengan semangat kebersamaan, kedua belah pihak pelaksana bermaksud menyampaikan pesan pada peserta untuk tetap memegang harapan dan sikap positif akan kesempatan akses akan penghasilan, meskipun menghadapi masa sulit yang penuh tantangan ini.
Seremoni pembukaan dilakukan oleh Bapak Fidiyah Rokhim selaku Kepala Suku Dinas Ketenagakerjaan, Transmigrasi dan Energi dari Kantor Administrasi Jakarta Pusat, dengan dihadiri oleh Bapak Felix I.Hartadi, selaku Direktur J Trust Bank.
Setiap peserta difasilitasi dengan peralatan dan bahan lengkap yang diperlukan dalam memproduksi sabun herbal, untuk digunakan selama pelatihan dan dibawa pulang sebagai modal kerja dalam berwirausaha. Selesai pelatihan, peserta mendapat sertifikat resmi dari DISNAKER-JAKPRENEUR, selaku fasilitator pelatihan, sehingga peserta bisa langsung memulai berwirausaha.
Di masa yang akan datang, J Trust Bank akan terus memfokuskan kepedulian sosial pada wujud kesejahteraan masyarakat dan green-banking, dengan mengarahkan aktivitas bisnis yang membantu masyarakat dalam menghadapi masa pandemik secara bersama.